Diberdayakan oleh Blogger.

Sequel Terbaru Dari Call Of Duty : Ghost

Bagikan ke Teman! :



Free Download Game Call Of Duty Ghosts For PC Full
Hai! RELovezs Inilah sequel terbaru game RPG Call of Duty (CoD). Seru loh... Activision selaku publisher game ini pada Selasa (21/5) kemarin saat Microsoft mengumumkan konsol game terbaru ini juga mengumumkan bahwa Call of Duty Ghosts akan dirilis di konsol game terbaru Xbox One dengan sebuah konten ekslusif. Yang pasti, sekuel ke-10 dari keseluruhan seri Call of Duty ini bakal dirilis untuk versi Microsoft Windows (PC), PlayStation 3, PlayStation 4, Wii U, Xbox 360 dan Xbox One pada 5 November 2013 mendatang. Belum bisa dipastikan apakah Call Of Duty Ghosts juga menjadi salah satu launch title untuk Xbox One, namun selama event Microsoft kemarin, Ghost menjadi salah satu game yang diumumkan mendukung konsol tersebut.    




Call of Duty Ghosts mengambil setting tidak terlalu jauh di masa depan (10 hingga 15 tahun dari sekarang), pasca sebuah serangan yang membuat peta kekuatan dunia berubah drastis, dengan kini Amerika Serikat bukan lagi dikenali sebagai negara superpower. Sepuluh tahun setelah serangan tersebut, sekelompok prajurit elit terbentuk dari sisa pasukan militer Amerika Serikat yang disebut “Ghosts,” mengobarkan perang melawan musuh yang saat ini belum jelas eksistensinya. Namun namun konsekuensi dari perang tersebut berpengaruh tidak hanya pada Amerika saja, namun juga pada seluruh negara di dunia.

Call Of Duty XBox360

Call of Duty Ghosts juga dikembangkan menggunakan engine grafis baru yang disesuaikan dengan teknologi konsol generasi delapan, dengan harapan mampu menghadirkan grafis yang lebih realistis. Selain prajurit yang sangat tangguh, kamu juga akan didukung oleh anjing militer terlatih (seperti dalam Modern Warfare 3) yang bisa membantumu dengan mengendus dimana lokasi bahan peledak yang mungkin ditanam musuh, sekaligus juga untuk melindungi team-mu. Selain itu juga disebutkan satu poin gameplay baru untuk game first-person shooter ini, seperti kemampuan prajurit untuk melompati dinding ketika mereka sedang berlari, melakukan gerakan sliding sembari berlari ketika memberondong tembakan, hingga mengintip posisi musuh dari sudut ruangan dan kemudian menembaknya.

Video berikut Adalah Behind The scenes pembuatan Game Call Of Duty : Ghost


Salah satu fitur baru yang diungkap Activision untuk Call Of Duty Ghosts ini adalah avatar-avatar tambahan yang bisa dikustomisasi untuk mode multiplayer. Sebuah perbaikan yang menarik yang bisa membuka pintu untuk update dan modifikasi yang didapat dari konten yang bisa didownload. Sebagian besar game ini berfokus pada jalan cerita pemain tunggal. Dan untuk mode multiplayer akan dibuat lebih dinamis daripada yang ada di seri game sebelumnya berkat kondisi lingkungan yang real-time seperti gempa bumi, banjir dan jebakan-jebakan.

Dan yang Dibawah ini adalah video trailernya



CEO Activision, Eric Hirschberg terus menekankan bahwa game Call Of Duty Ghost ini merupakan sebuah game yang menawarkan hal baru untuk para pemain CoD. Game ini akan memakai sebuah mesin baru. Jalan cerita baru (Infinity Ward melanjutkan cerita Modern Warfare yang dirilis pada 2011) ditulis oleh Stephen Gaghan, yang sebelumnya menggarap jalan cerita film-film seperti “Traffic” dan “Syriana.” Ada sebuah sistem A.I (Artificial Intelligent) baru yang akan membantu memandu para pemain. “Game ini akan menjadi game Call of Duty terbaik yang pernah kami buat,” demikian kata Erik.

Itulah informasi terbaru untuk yang tentu saja sudah ditunggu-tunggu para game mania di tanah air. Kita tunggu saja release resminya nanti pada tanggal 5 November 2013. Game Call Of Duty for PC ini dijual seharga $59,99 yang berminat silahkan lihat informasinya disini http://www.gamestop.com/pc/games/call-of-duty-ghosts/109395.


Read more: http://www.rayhanzhampiet.com/2013/05/Download-Game-Call-Of-Duty-Ghosts-For-PC.html#ixzz2Ug31Gmp1

1 komentar — Skip ke Kotak Komentar

Unknown mengatakan...

ngga sabar nunggu 5 november. liat preview spec nya disni http://bit.ly/HsfgRD tapi harga indonya beloman keluarrrr

Posting Komentar — or Kembali ke Postingan